Jumat, 29 Oktober 2021

Resep Rawon Khas Surabaya Uenak,Seger,Mudah dibuat

 Resep Rawon Khas Surabaya

resep rawon
Resep Rawon Sumber : resepgambarhantu.com

Kota yang menjadi kota terbesar nomor 2 di Indonesia memiliki banyak hal yang bisa di ulik.Mulai dari tempat wisatanya hingga makanan khasnya.Selain rujak cingur,rawon menjadi hal yang tak boleh dilewatkan apabila anda mengunjungi kota yang bermaskot ikan Sura dan Buaya ini.Kuahnya yang segar dipadukan dengan lezatnya potongan daging sapi merupakan hal yang cocok dimakan saat menikmati kota Surabaya

Baca juga : 5 Resep Makanan Khas Indonesia yang Mendunia,Terenak

 

Sejarah Rawon

resep rawon
Sejarah Rawon Sumber: rawonistimewa.com

Pada awalnya sejarah rawon memanglah belum banyak yang mangulas secara jelas, tetapi banyak yang beranggapan kalau Rawon pada zaman dulu dijadikan santapan raja- raja yang bermula dari santapan rakyat jelata. Saat ini Rawon sudah jadi santapan yang banyak disukai oleh warga apalagi bahkan banyak juga warga asing yang menyukai rawon.


Di Eropa, Rawon diucap dengan nama Black Soup sebab warna hidangan Rawon bercorak gelap. Rawon mempunyai cita rasa khas dengan aroma serta rasa yang menggugah selera. Daging sapi yang ialah komposisi utama dalam Rawon dimasak sampai empuk. Rasa hidangan Rawon ialah perpaduan dari rasa manis, gurih serta legit.

Salah satu Resep Rawon Khas Surabaya bahan utamanya adalah kluwek yang membuat kuah rawon berwarna hiram serta kluwek mampu memberi cita rasa yang khas.Rawon umumnya disajikan bersama nasi hangat serta dilengkapi dengan tauge rebus dan telur asin. . Rawon pula sesuai disantap bersama kerupuk udang, telur asin, serta daging sapi goreng ataupun empal


Resep Rawon Khas Surabaya


resep rawon
Resep Rawon

Kluwek menjadi peran penting di masakan ini kenapa?Karena aroma dari kluwek ini yang telah menjadi ciri khas si Rawon serta warna hitam dari si buah kluwek membuat rawon jadi hidangan yang sempurna.

Ayo makan makanan Nusantara,Jangan terlalu sering mengonsumsi makanan luar negeri karena kita harus melestarikan makanan Nusantara.Bahkan mengenalkannya pada semua orang di penjuru dunia

Berikut adalah Resep Rawon khas Surabaya yang super mudah dibuat dirumah,simak baik baik ya

Bahan - bahan :

  • 500 gr daging 
  • 7 lembar daun jeruk
  • 3 batang serai, geprek kasar
  • 1 ruas lengkuas, geprek kasar
  • Air secukupnya

Bumbu halus:

  • 5 siung bawang putih
  • 8 siung bawang merah
  • 2 sdt ketumbar bubuk
  • 2 cm kunyit
  • 4-5 buah kluwek ukuran sedang
  • 4 butir kemiri sangrai geprek kasar
  • jahe 2 cm 
  • Gula garam lada secukupnya

Bahan pelengkap:

  • Irisan daun bawang
  • bawang goreng
  • Tauge secukupnya
  • Telur asin
  • Kerupuk udang
  • Sambal terasi

Cara Membuat : 

1.     Rebus daging  hingga matang dan empuk,lalu potong dadu besar pastikan matang merata

2.     Saring air rebusan daging lalu pindahkan ke  panci lain gunanya untuk memisahkan kotoran dari daging dan kaldunya

3.     Masak air kaldu daging bersama serai,daun jeruk,lengkuas sebagai aromathic

4.     Tambahkan potongan daging, masak hingga mendidih

5.     Sembari menunggu si daging masak, haluskan dan tumis bumbu halus hingga matang jangan sampai langu

6.     Tambahkan bumbu halus ke panci lalu aduk aduk hingga merata.

7.     Tambahkan garam secukupnya masak hingga air agak surut

8.     Sebelum diangkat tambahkan irisan daun bawang

9.     Sajikan di Mangkuk saji , Rawon Khas Surabaya Siap disajikan

Manfaat Rawon 

resep rawon
Manfaat Rawon Sumber : lifestyle.okezone.com


Selain cara membuat Resep Rawon Khas Surabaya yang mudah  rasanya yang enak  memiliki khasiat tersendiri yaitu baik untuk pembentukan janin,Baik juga untuk pemeliharaan sel tubuh.Rawon juga bisa digunakan sebagai pengatur suhu tubuh Manusia berkat kandungan zat besi pada rawon.Baik juga sebagai peningkatan sistem kekebalan tubuh.

Yang satu ini nih buat kalian para kaum adam mengonsumsi rawon baik untuk sperma anda dari kandungan selenium.Rawon juga bisa menghambat penuaan dini,baik untuk pencernaan serta membuat kulit sehat.Selain enak ternyata rawon kaya akan manfaat bagi kesehatan tubuh

Namun apabila terlalu banyak makan rawon juga tidak baik.Karena komposisi daging dari Rawon dapat menaikkan kolesterol pada tubuh.Memang sesuatu yang berlebihan itu tidak baik bagi kesehatan tubuh kita,

 

Nah itu dia tadi adalah beberapa sejarah singkat,manfaat rawon serta Resep Rawon khas Surabaya yang mudah dibuat.Wah hari ini kita dapat banyak sekali ilmu dari Makanan yang berbahan dasar buah kluwek ini.Terimakasih telah membaca hingga akhir.Sampai jumpa di artikel selanjutnya.Semogaa….

 

 


0 komentar:

Posting Komentar